Blog
Articles

Jadi Influencer, Berapa Penghasilannya? Simak Faktanya!

Vanessa
June 11, 2022
August 13, 2024
Jadi Influencer, Berapa Penghasilannya? Simak Faktanya!

Menjadi influencer adalah pekerjaan yang banyak diminati generasi masa kini. Bagaimana tidak, dengan modal kamera atau HP, akun media sosial, dan kuota, siapapun kini bisa meraup penghasilan tambahan melalui konten yang di-post di Instagram, TikTok, ataupun platform lainnya. Selama bisa membagi waktu dengan baik, seorang influencer pun masih dapat melakukan pekerjaan lain bahkan full-time dan tetap membuat konten di waktu senggangnya. 

Selain itu, seiring dengan perkembangan teknologi dan adanya pandemi COVID-19, sebagian besar aktivitas jual-beli dilakukan secara online. Hal tersebut semakin membuka peluang bagi banyak orang untuk meraup penghasilan tambahan dengan menjadi influencer di media sosial.

Source: Unsplash

Penasaran berapa penghasilan yang bisa didapat dengan menjadi influencer? Berikut faktanya!

Rata-rata penghasilan influencer setiap bulan

Sebuah penelitian yang dilakukan oleh HypeAuditor dengan melibatkan 1865 influencer Instagram menemukan bahwa rata-rata bulanan pendapatan influencer mencapai Rp 43.4 juta. Namun, tentunya penghasilan influencer juga berbeda-beda berdasarkan tingkatannya. Misalnya, mega influencer dengan follower 1 juta atau lebih memiliki pendapatan rata-rata Rp 222.4 juta per bulan. Sementara itu, micro dan nano influencer menghasilkan sekitar Rp 20.5 juta per bulan.

Baca juga: Berapa Biaya Endorse Influencer Marketing?

Fakta menarik lain yang ditemukan survei ini adalah rate influencer bisa naik dua kali lipat jika mempromosikan produk kecantikan lho! Sebab, produk kecantikan seperti kosmetik atau skincare digunakan langsung di kulit sehingga lebih beresiko. Karena itu, sangat wajar bila influencer mendapat pembayaran lebih tinggi jika mempromosikan produk tersebut.

Selain itu, survei tersebut juga mengungkap bahwa 4.27% dari responden menjadikan influencer sebagai sumber penghasilan satu-satunya. Berarti, mayoritas influencer memiliki pekerjaan lain yang dilakukan bersamaan dengan menjadi influencer.

Baca juga: Tetap Produktif Saat WFA, Ini Tipsnya!

Apa saja sih yang mempengaruhi biaya endorse influencer selain jumlah follower?

Kalau tadi kita sudah membahas tentang tingkatan influencer yang mempengaruhi penghasilannya, ternyata ada berbagai faktor lain juga lho! Inilah beberapa faktornya:

  1. Tingkat kesulitan konten

Effort yang dikeluarkan influencer untuk menghasilkan konten tentu menjadi perhitungan. Misalnya, jika influencer hanya me-repost sebuah konten yang sudah dipersiapkan, tentu rate-nya akan jauh lebih murah dari pada konten yang harus diproduksi dari 0. Rate akan semakin tinggi untuk konten berupa video, misalnya dance challenge, atau konten yang mengharuskan influencer melakukan kunjungan langsung ke toko.

Source: Unsplash
  1. Platform media sosial

Menurut penelitian, YouTube adalah media sosial yang paling mahal, karena influencer harus membuat video dengan durasi yang tidak sebentar. Platform media sosial yang paling umum digunakan untuk influencer marketing saat ini adalah Instagram dan TikTok dengan rate yang tidak berbeda jauh.

Source: Unsplash
  1. Jenis kerjasama

Tergantung kesepakatan yang dibuat, seorang influencer bisa saja bekerja sama dengan brand hanya satu kali, atau untuk jangka waktu tertentu, seperti saat menjadi nano ambassador untuk brand. Karena memakan waktu yang lebih lama, serta harus secara konsisten menyampaikan pesan positif untuk brand di media sosial, influencer yang menjadi ambassador akan mendapat pembayaran yang lebih mahal. Bentuk kerjasama seperti ini juga dinilai lebih efektif karena audiens influencer tersebut akan semakin familiar tentang brand.

Source: Unsplash

Baca juga: Fakta Terkini Influencer Marketing 2022 dari Riset Terbaru Partipost!

Tertarik mendapat cuan tambahan dari menjadi influencer?

Jadi, apa kamu tertarik menjadi influencer tapi masih bingung harus mulai dari mana? Ayo, bergabung di Partipost! Partipost adalah influencer marketing platform dimana siapapun bisa menjadi influencer.

Baca juga: 8 Langkah Mudah Menjadi Influencer Media Sosial

Dengan download aplikasi Partipost, kamu bisa menemukan berbagai campaign dari brand terkemuka yang bisa kamu ikuti untuk mendapat penghasilan. Untuk memulai, kamu juga tidak perlu memiliki minimum followers lho! Yuk, bergabung sekarang!

Download Partipost