Blog
Articles

Kenali Perilaku Pelanggan Anda di Bulan Ramadhan

Vanessa
February 22, 2023
August 13, 2024
Kenali Perilaku Pelanggan Anda di Bulan Ramadhan

Ramadhan tahun 2023 akan dimulai pada bulan Maret yang akan datang. Di masa seperti sekarang, sebagai brand dan marketer sudah saatnya Anda mulai menyusun marketing campaign untuk mencapai awareness maupun sales yang lebih tinggi di bulan Ramadhan mendatang. Pasalnya, Ramadhan adalah momen yang sangat besar di Indonesia sehingga menjadi peluang yang sangat baik untuk menjalankan marketing campaign. Sebelum menyusun campaign, mari pelajari terlebih dahulu perubahan perilaku pelanggan Anda di bulan Ramadhan!

  1. Lebih banyak menghabiskan waktu online
Source: Unsplash

Di bulan puasa, ternyata orang Indonesia lebih banyak menghabiskan waktu browsing Internet. Menurut Global Web Index, orang-orang Indonesia menghabiskan 4 jam 20 menit setiap harinya untuk mengakses internet melalui perangkat mobile selama bulan Ramadhan. Selain itu, 68% orang Indonesia menghabiskan lebih banyak waktu untuk menonton video online, 15% lebih tinggi daripada periode di luar Ramadhan.

Peluang bagi brand: Brand dapat menjalankan campaign secara online, khususnya dalam bentuk video, karena video sangat diminati oleh pelanggan. Manfaatkan influencer marketing untuk mendapatkan konten video autentik dan relevan bagi audiens.

  1. Belanja online pada waktu malam atau subuh
Source: Fool

Bukan rahasia kalau pelanggan banyak berbelanja di bulan Ramadhan untuk mempersiapkan perayaan Idul Fitri. Menurut Think with Google, traffic dari situs e-commerce pukul 3 subuh hingga 6 pagi 152% lebih tinggi di bulan Ramadhan, khususnya pada waktu sahur. 

Peluang bagi brand:  Tentunya, Anda harus bersiap mengubah strategi posting, jika biasanya Anda posting pada siang atau sore hari, Anda dapat mencoba sesekali untuk posting di malam atau subuh untuk mendapat reach dan engagement lebih banyak. Selain itu, Anda juga dapat mencoba mengadakan live streaming atau live shopping pada waktu sahur untuk menemani dan memberi promo khusus untuk pelanggan. 

Baca juga: 5 Ide Campaign Live Streaming Yang Bisa Dilakukan Brand!

  1. Lebih gemar konten dengan unsur kekeluargaan
Source: Freepik

Ramadhan adalah momen bagi keluarga untuk berkumpul. Di bulan puasa, pelanggan lebih senang melihat konten yang berhubungan dengan keluarga, mudik, ataupun berbagi kasih dengan orangtua, anak, dan kerabat. 

Baca juga: Tips Menggunakan Mom Influencer Dalam Strategi Pemasaran

Peluang bagi brand: Jalankan marketing campaign yang lebih dari sekedar promo atau diskon. Berikan unsur kekeluargaan yang hangat dan menyentuh bagi pelanggan. Sebagai contoh, Anda dapat bekerja sama dengan mom influencer untuk membuat konten masak menu buka puasa bersama anak, dan sebagainya.

Dengan mengenal perilaku pelanggan di bulan Ramadhan, Anda dapat mengantisipasi dengan mempersiapkan strategi campaign yang lebih efektif untuk mencapai target.

Apa Anda membutuhkan influencer untuk mempromosikan brand Anda di bulan Ramadhan mendatang? Partipost adalah influencer marketing solution untuk mengelola semua kebutuhan influencer marketing Anda di satu tempat. Temukan 900.000+ influencer di Asia Tenggara untuk menjalankan influencer marketing campaign! 3500+ brand telah mempercayakan Partipost untuk mencapai objektif mereka. Bergabunglah hari ini!

Contact Us