Blog
文章

Memilih Strategi Marketing yang Tepat Bagi Pelaku UMKM

Partipost TW
August 1, 2021
August 13, 2024

Pandemi COVID-19 yang terjadi selama satu tahun terakhir menjadi tantangan tersendiri bagi Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM). Melihat hal ini, Kementerian Koperasi dan UKM mendorong pelaku UMKM agar go digital. Hal tersebut berdasarkan naiknya angka transaksi daring sebanyak 26% selama pandemi berlangsung (Media Indonesia, 2021).

Dengan adanya isu ini, brand UMKM harus sudah siap untuk beradaptasi dan menyesuaikan diri sesuai dengan permintaan pasar. Namun, kenyataannya mayoritas brand UMKM masih mempertanyakan jenis strategi marketing yang tepat untuk membangun bisnis yang sudah mengarah ke era digital. Salah satu pilihan yang dapat digunakan adalah melakukan kegiatan online marketing dan selalu konsisten. 

Beberapa waktu yang lalu, Partipost mengadakan webinar yang membahas mengenai cara untuk memilih strategi marketing yang tepat dan platform apa yang dapat digunakan bagi pelaku UMKM dengan menghadirkan narasumber yang berpengalaman. 

Rangkuman Webinar

Benyamin Ragil, sebagai Media Digital Consultant agency, mengatakan bahwa selama pandemi COVID-19, sekitar 63% pelaku UMKM mengalami penurunan pendapatan hingga 30%. Pelaku UMKM yang mengutamakan toko offline harus mulai berpikir untuk shifting ke arah digital. Masyarakat Indonesia sudah terbiasa dengan berdiam diri di rumah dengan melakukan kegiatan work from home dan belanja online. Pelaku UMKM harus dapat mengoptimalkan kesempatan ini untuk menggunakan online platform untuk berjualan seperti Instagram, Twitter, TikTok, e-commerce, dan website.

Beberapa tips untuk memaksimalkan penggunaan media sosial adalah:

  1. Berjualan dengan mengutamakan penampilan produk di dalam media sosial. Usahakan untuk merapikan tampilan media sosial dengan rapi dan menarik, sehingga calon pembeli tertarik untuk mengecek produk jualan. 
  2. Cobalah untuk membangun brand story atau latar belakang, usahakan untuk menunjukkan unique selling point (kelebihan) dari produk yang akan dijual. 
  3. Menciptakan hype agar dapat meningkatkan brand awareness, gunakan influencer marketing seperti nano influencer untuk menyebarkan rekomendasi dari mulut ke mulut mengenai produk yang sedang dijual.

Penggunaan e-commerce ini sendiri juga dapat digunakan oleh pelaku UMKM karena: 

  1. Terdapat transaksi online yang dapat membantu untuk sistem pembayaran yang lebih mudah oleh calon pembeli. 
  2. Terdapat akses logistik yang sudah disiapkan oleh pihak e-commerce sehingga tidak perlu khawatir untuk mengatur pengiriman produk.
  3. Adanya kredibilitas dari e-commerce ini sendiri, pelaku UMKM dapat mencakup target market yang lebih luas.

Galih Ruslan, sebagai Founder dari Kylafood, menambahkan bahwa penggunaan TikTok sangat penting untuk meningkatkan brand awareness, seperti menggunakan video review melalui influencer. Pemilihan influencer yang digunakan sesuai dengan segmentasi dari target market yang diinginkan.

Nano influencer masuk dalam kategori low budget sehingga pelaku UMKM dapat memaksimalkan penggunaan influencer ini. Selalu fokuskan dalam A/B testing untuk mencari influencer yang dapat membawa traffic ke media sosial. Website juga termasuk ke dalam hal penting yang harus diutamakan oleh pelaku UMKM, karena di dalam website tidak hanya memberikan product knowledge namun juga sebagai tempat untuk melakukan kegiatan belanja online.

Untuk mendapatkan insight secara lengkap, Anda dapat langsung mengakses video July Webinar Partipost di sini

Kesempatan untuk Berkolaborasi

Kami menyediakan solusi di mana brand dapat mengakses platform untuk kebutuhan Influencer Marketing dengan proses end-to-end, seperti mengatur budget, brief campaign, dan terhubung dengan Nano Influencer (Everyday People). Tujuannya, Nano Influencer menyebarkan informasi mengenai produk brand di dalam lingkaran follower mereka.

Pelajari bagaimana platform Partipost dapat membantu untuk mengerjakan campaign brand Anda dengan mengoptimalkan penyebaran informasi melalui rekomendasi mulut ke mulut dengan tujuan meningkatkan kepercayaan audiens terhadap produk Anda!

Contact Us