Blog
Articles

Type of Campaigns That Partiposters Likely to Join

Partipost TW
March 8, 2020
August 13, 2024

Source: Instagram @yulianasugiantoo

1. Review on Instagram Story

Berdasarkan riset yang kami tanyakan langsung kepada users kami alias Partiposters, ternyata fitur Instagram Story lebih mencuri perhatian. Berdurasi yang relatif singkat yaitu 15 detik/instastory, namun ternyata kebanyakan pengguna media sosial lebih tertarik untuk menggunakan fitur tersebut. Hal itu dikarenakan pesan lebih mudah disampaikan ataupun tersampaikan dengan fitur instagram story. Tidak menutup kemungkinan jika output/hasil pemasaran akan lebih baik menggunakan instagram story loh! Sayangnya fitur instagram story hanya bertahan selama 24 jam, tetapi syukurnya ada fitur higlights pada profil yang dapat menyimpan semua instastory yang sudah dipost.

2. Store Visit

Selanjutnya yang kedua ialah store visit atau mengunjungi toko. Pengguna media sosial tak luput dari akan keinginannya untuk melakukan eksistensi dengan foto aestetik atau foto cantik dengan layout toko yang menarik. Mereka pun rela untuk menyempatkan waktu untuk mengunjungi toko dari produk yang mereka suka. Misalnya Anda memiliki coffee shop dengan layout tata ruang yang instagramable, tidak menutup kemungkinan jika Anda membuat campaign dengan tipe store visit karena akan banyak users/partiposters yang ingin berpartisipasi.

3. Event Visit

Selain store visit, users/partiposters juga senang dengan adanya event. Mereka membutuhkan eksistensi di komunitas sosialnya. Biasanya mereka pun rela untuk datang ke sebuah event untuk menikmati acara dan melakukan networking kepada komunitasnya/lainnya yang hadir di acara tersebut.

4. Paid Endorse/Post on Feed

Layaknya endorse selebgram atau selebritas papan atas lainnya, users/partiposters juga gemar posting di feed foto mereka bersama produk yang mereka sukai. Seperti iklan pada umumnya, namun paid endorse di instagram feed seperti ini masih diminati oleh banyak users/partiposters.

5. Paid Promote/Repost on Feed

Terkesan malas membuat konten, namun tidak sedikit users/partiposters menyukai jenis campaign seperti ini. Hanya melakukan post ulang/repost dengan template konten yang sudah disediakan, users merasa dipermudah untuk mendapatkan uang (reward) melalui campaign di media sosial.

Sekian 5 poin utama tipe campaign yang paling disukai oleh pengguna aplikasi Partipost! Bagi Anda yang ingin langsung mencoba campaign di media sosial bersama Partipost, don't hesitate to contact us! ????