Blog
Articles

Instagram Punya Fitur Baru Loh untuk Bersih-Bersih Following!

Partipost TW
June 18, 2020
August 13, 2024

Beberapa Partiposters mungkin sudah tau akan fitur ini. Namun tergolong baru, bulan Maret lalu Instagram meluncurkan fitur yang memudahkan pengguna Instagram untuk bersih-bersih list following maupun followers. Fitur ini nantinya akan memperlihatkan pengguna, akun mana yang jarang berinteraksi dengan pengguna jika ingin berhenti mengikuti/ following akun-akun tersebut. Dilansir dari TechCrunch, Instagram akan membagi daftar akun yang diikuti seorang pengguna menjadi dua kategori.

Kategori pertama adalah "Least Interacted With" berisi akun-akun yang jarang berinteraksi dengan pengguna. Kategori kedua adalah "Most Seen in Feed" berisi akun-akun yang kontennya paling banyak mengisi feed pengguna. Jadi, jika ada akun yang menurut Partiposters kontennya tidak menarik atau akun yang menjengkelkan karena selalu membanjiri feed, Partiposters bisa lihat dengan mudah untuk langsung unfollow.

Adapun untuk mengakses fitur ini caranya sangat mudah loh Partiposters, hanya masuk ke profil Instagram lalu tap "following" yang ada di sisi kanan atas. Partiposters akan dihadapkan dengan dua kategori yang sudah disebutkan di atas. Selain itu Instagram juga memiliki fitur untuk mengurutkan akun mana yang Partiposters ikuti dari paling awal hingga paling baru. Fitur ini bisa berguna untuk Partiposters sedikit bernostalgia mengingat siapa teman Instagram pertama Partiposters loh! ????