Blog
Articles

Follower Sosmed Kamu Pasif? Simak Cara Membangun Engagement Berikut!

Vanessa
December 16, 2022
August 13, 2024
Follower Sosmed Kamu Pasif? Simak Cara Membangun Engagement Berikut!

Membangun engagement adalah salah satu hal terpenting yang perlu dilakukan setiap influencer. Pasalnya, engagement menentukan apakah konten yang kamu buat akan diterima dengan baik oleh follower. Jika brand melihat bahwa konten kamu mampu meraih engagement tinggi, tentu mereka akan lebih mungkin mengajak kamu bekerja sama.

Baca juga: Mau Jadi Influencer yang Dilirik Brand? Simak Tipsnya!

Sebelumnya, jika kamu masih bingung seputar engagement, simak penjelasan lengkapnya di sini ya!

Tapi, seringkali yang membuat engagement susah meningkat adalah sifat follower yang cenderung pasif dan sulit diajak berinteraksi. Padahal, mungkin kamu sudah berusaha dengan berbagai cara. Agar bisa lebih interaktif dengan follower, simak cara berikut!

  1. Mulai dengan interaksi yang sederhana

Mulailah dari interaksi yang sederhana. Misalnya, kamu bisa membuat Instagram Story dan memanfaatkan stiker polling. Polling sama sekali tidak sulit karena follower bisa dengan mudah vote jawaban mereka dengan satu tap saja. 

Baca juga: 5 Aplikasi Ini Bantu Buat Instastory Kamu Jadi Keren Loh!

Source: Darmawan Blog

Kamu pun tidak perlu memikirkan pertanyaan yang terlalu berat. Misalnya, katakanlah kamu sedang nongkrong di kafe favorit kamu dan mengambil foto kopi kesukaan kamu. Kamu bisa menyelipkan stiker polling untuk menanyakan, apakah follower pernah mencoba kopi di kafe tersebut? Apa mereka suka minum kopi atau teh? Apa hari ini mereka pergi ke kafe juga atau di rumah saja? Pertanyaan direct dan ringan seperti ini lebih mudah mendapat respon, bahkan jika follower kamu pasif.

  1. Buat caption dengan penutup yang memancing interaksi

Coba cek caption yang kamu gunakan dalam beberapa konten kamu akhir-akhir ini. Apakah caption-nya mengundang interaksi, atau malah bersifat satu arah saja? Agar lebih interaktif, kamu bisa mengakhiri caption kamu dengan pertanyaan kepada follower

Baca juga: Contoh Call-to-Action yang Menarik

Jika kamu sedang review produk skincare, jangan hanya bilang kalau kamu puas dengan produk yang kamu coba. Berikan pertanyaan di ujung caption, seperti, �??Kalau kalian, apa sih masalah kulit yang paling sering kalian alami?�?� atau, �??Apa produk skincare yang selalu jadi holy grail kalian?�?� Dengan begitu, follower akan terpancing untuk turut membagikan pendapat mereka dan berkomunikasi dengan kamu. Setelah itu, jangan lupa untuk membalas komentar mereka, ya!

  1. Utamakan aspek human touch

Sebisa mungkin, selalu utamakan aspek human touch dalam konten interaksi kamu. Yang dimaksud dengan human touch adalah konten yang membuat kamu terlihat lebih real, dan bukan sekedar influencer media sosial yang eksklusif. 

Source: Partipost

Misalnya, jika ingin menanyakan pertanyaan pada follower di Story, kamu bisa mendapat respon yang lebih baik dengan merekam video diri kamu menyebutkan pertanyaan itu daripada mengetik pertanyaan dalam teks saja. Mengapa? Karena dengan adanya wajah dan suara kamu dalam Story tersebut, konten kamu terasa lebih human, alami, dan interaktif dengan follower

  1. Lakukan live streaming

Live streaming adalah salah satu cara lain yang patut dicoba untuk membangun engagement dengan follower. Kelebihan live streaming adalah kamu bisa berinteraksi secara real time, sehingga bentuk komunikasi yang dibangun tentu lebih terasa dekat dan friendly

Baca juga: Instagram vs. TikTok Live, Apa Sih Bedanya?

Memang, live streaming tidak selalu ramai. Kadang, mungkin saja kamu tidak mendapat banyak viewer. Namun, jangan berkecil hati. Berapapun viewer yang menonton live kamu, bangunlah interaksi dengan mereka melalui obrolan ringan seperti menanyakan kabar mereka, kegiatan mereka hari itu, ataupun hal-hal lain yang sedang terjadi di sekitar kamu. 

  1. Bangun interaksi di luar profil kamu

Kamu tidak hanya terbatas pada profil pribadi kamu untuk membangun interaksi, lho. Apa kamu pernah reply Story orang lain, berpartisipasi dalam question box, ataupun ikut meninggalkan komentar di feed? Luangkan setidaknya 10 menit sehari untuk melakukan ini, agar kamu semakin dikenal sebagai sosok yang friendly di media sosial. Dengan begitu, orang lain pun akan lebih mudah berinteraksi di profil kamu. Tapi, pastikan kamu melakukan ini dengan tulus dan apa adanya tanpa berharap balasan. Yang penting, kamu sudah melakukan bagian kamu terlebih dahulu!

Source: WikiHow

Baca juga: Mau Tingkatkan Engagement Instagram? Ini Tipe-Tipe Konten yang Wajib Kamu Coba!

Cobalah 5 tips di atas untuk membangun interaksi dan engagement dengan follower yang pasif. Semoga, dengan menerapkan cara tersebut, follower kamu akan lebih aktif dan engagement rate kamu bisa meningkat, ya!

Suka posting-posting di media sosial? Jadikan hobi kamu sebagai sumber penghasilan tambahan bersama Partipost! Partipost adalah aplikasi yang menghubungkan influencer dengan brand yang sedang menjalankan campaign. Kamu bisa browsing campaign yang sedang berjalan dan mendapat reward dengan posting di Instagram, TikTok, ataupun Twitter kamu. Sudah ada 850.000+ influencer lho yang tergabung di Partipost! Sekarang giliran kamu!

Download Partipost