Blog
Articles

5 Influencer Indonesia Terpopuler dan Berpengaruh di 2022

Vanessa
January 2, 2023
August 13, 2024
5 Influencer Indonesia Terpopuler dan Berpengaruh di 2022

Saat ini, Influencer merupakan salah satu jenis pekerjaan yang menjadi pilihan banyak generasi muda, terutama generasi Z. Hal tersebut dikarenakan saat ini setiap orang tentu memiliki media sosial sendiri, sehingga siapapun berkesempatan untuk bisa terkenal dan memiliki pengaruh kepada siapapun.

Selain itu, Influencer juga terbukti menjadi pekerjaan yang cukup menjanjikan. Pasalnya, seorang Influencer dapat bekerja sesuai passion mereka, memberikan influence kepada para audiens, dan mendapatkan bayaran yang cukup besar.

Berbicara mengenai Influencer, saat ini sudah ada banyak Influencer Indonesia yang cukup populer di Indonesia. Berikut beberapa Influencer Indonesia populer yang mungkin bisa Anda pilih untuk kebutuhan campaign Anda agar bisa mendapatkan hasil campaign maksimal.

Baca Juga: Cara Menyusun Strategi Influencer Marketing di Tahun 2023

  1. Tasya Farasya
Source: instagram.com/tasyafarasya

Jika Anda bekerja atau pemilik sebuah brand kecantikan, Tasya Farasya merupakan salah satu Influencer Indonesia populer yang bisa Anda pilih untuk kebutuhan campaign Anda. Tasya Farasya merupakan salah satu Beauty Influencer dengan jumlah followers jutaan. 

Tasya merupakan influencer yang mampu menginspirasi para audiensnya dengan tips make-up dan review kosmetiknya. Para pengikut dari Tasya memiliki kepercayaan mengenai produk kecantikan kepada Tasya. Maka dari itu untuk para brand kecantikan, Tasya Farasya bisa jadi Influencer yang tepat untuk campaign Anda.

  1. Sisca Kohl
Source: instagram.com/siscakohl

Influencer Indonesia populer selanjutnya adalah Sisca Kohl. Salah satu Influencer terkenal ini mulai dikenal berkat kontennya di media sosial TikTok. Sisca Kohl merupakan Influencer yang sering mengunggah konten mengenai review makanan dan produk mewah.

Berkat kontennya yang nyeleneh dan dikenal sebagai �??sultan�?�, nama Sisca Kohl semakin dikenal oleh masyarakat luas. Saat ini, Sisca Kohl telah memiliki 13 juta followers pada akun sosial media TikTok.

Baca Juga: Prediksi Tren Media Sosial Tahun 2023, Brand Perlu Tahu!

  1. Rachel Vennya
Source: instagram.com/rachelvennya

Influencer selanjutnya adalah Rachel Vennya yang terkenal sebagai �??selebgram�?? dengan 7.1 juta followers pada media sosial Instagram. Rachel dikenal sebagai seorang Make Up Artist yang juga memiliki minat di dunia fashion dan kecantikan.

Untuk Anda brand kecantikan atau fashion, Rachel Vennya bisa jadi pilihan Influencer yang tepat untuk Anda. Dengan Engagement Rate sebesar 1.22% dan 7.1 followers Anda bisa jangkau audiens yang cukup luas agar campaign Anda bisa mendapatkan hasil maksimal.

  1. Keanuagl
Source: instagram.com/keanuagl

Selanjutnya adalah Influencer komedi yang saat ini semakin terkenal berkat lawakan-lawakan lucunya. Ia adalah Keanuagl, �??selebgram�?? terkenal dengan 4.9 juta followers di Instagram. Keanu memulai karier sebagai Influencer berkat konten-konten komedinya.

Dalam kurun waktu yang singkat, Keanu berhasil menarik banyak audiens yang terhibur dengan kontennya. Dengan 4.9 juta followers di Instagram dan 3.56% Engagement Rate, Keanu menjadi salah satu Influencer yang diincar oleh para brand untuk diajak kolaborasi.

  1. Raffi Ahmad dan Nagita Slavina
Source: instagram.com/raffinagita1717

Selain para influencer tersebut, Influencer yang satu ini juga menjadi salah satu Influencer Indonesia populer dengan jumlah pengikut yang banyak. Siapa lagi kalau bukan Raffi Ahmad dan Nagita Slavina yang memiliki 66 juta followers di akun media sosial Instagram.

Selain terkenal sebagai seorang artis, Raffi Ahmad dan Nagita Slavina juga dikenal sebagai �??sultan�?? pemilik RANS Entertainment. Setelah keduanya menikah, Raffi dan Nagita perlahan membangun platform mereka di media sosial hingga berhasil menjadi salah satu Influencer terbesar.

Raffi dan Nagita sering diajak kerja sama oleh berbagai brand karena jangkauan audiens yang cukup luas dan Engagement Rate yang baik. Sehingga, banyak brand yang ingin berkolaborasi dengan mereka, tentunya dengan biaya yang cukup besar.

Baca Juga: Top 5 Influencer Platform untuk Bangun Awareness di Akhir Tahun

Itulah beberapa rekomendasi Influencer Indonesia terpopuler dan berpengaruh di tahun 2022. Untuk menjalankan campaign dengan biaya lebih terjangkau dan dampak yang tetap kuat, Anda dapat mencoba nano dan micro influencer.

Anda ingin menjalankan Influencer Campaign dengan Nano dan Micro Influencer tapi bingung cari Influencer yang tepat dan terpercaya di mana? Tenang, Anda bisa lakukan Influencer Campaign terbaik melalui Influencer Marketing Platform, Partipost. Melalui Partipost, Anda bisa temukan 850.000+ Influencer Nano dan Micro se-Asia Tenggara yang sudah dipercaya oleh 3.500+ brand dan pastinya bisa disesuaikan dengan budget Anda.

Menarik bukan? Yuk, jalankan Influencer Campaign Anda dengan Partipost, solusi brand terbaik melalui aplikasi Partipost untuk hasil yang maksimal. Temukan berbagai Influencer Nano dan Micro terbaik dan pastinya sesuai dengan kebutuhan campaign Anda sekarang juga!

Contact Us