Blog
Articles

5 Ide Konten TikTok Menarik dan Kreatif, Dijamin Masuk FYP!

Vanessa
March 3, 2023
5 Ide Konten TikTok Menarik dan Kreatif, Dijamin Masuk FYP!

Saat ini, TikTok merupakan salah satu platform media sosial yang cukup ramai digunakan oleh banyak orang. Hal ini, tentu menjadi perhatian bagi para pekerja marketing karena dapat menyiasatkan strategi pemasaran mereka di platform tersebut.

Namun, bagi seorang influencer, membuat konten TikTok menarik merupakan hal yang cukup sulit. Pasalnya, platform yang satu ini memiliki berbagai macam jenis audiens, sehingga cukup sulit untuk bisa viral atau masuk For You Page atau FYP.

Berikut ada beberapa ide konten TikTok menarik dan kreatif yang bisa kamu ikuti agar kontenmu bisa masuk FYP!

Baca Juga: 5 Platform Media Sosial Terbaik Untuk Para Influencer Pemula

  1. Video Drama Komedi/Skit
Photo by Michel Grolet on Unsplash

Ide konten yang pertama adalah skit atau video drama komedi. Konten yang satu ini cukup digemari oleh para penonton TikTok, karena selain menghibur karena leluconnya, ide konten ini mengandung cerita yang menarik untuk diikuti.

Kamu bisa membuat cerita drama yang kekinian, seperti kisah percintaan, pertemanan, dan ide cerita lainnya dan dibalut dengan komedi yang menghibur. Namun, perlu diperhatikan lelucon yang dibuat tidak menyinggung, sehingga konten tersebut dapat diterima dengan baik.

  1. Konten DIY
Photo by Jasmin Schreiber on Unsplash

Selain skit, inspirasi konten selanjutnya adalah konten DIY. Tipe konten yang satu ini juga cukup menarik bagi para audiens TikTok. Konten yang berisikan informasi kreatif berisi langkah-langkah membuat sebuah barang yang dapat dengan mudah diterima dan dilakukan penonton.

Konten ini cocok untuk kamu yang suka membuat barang kerajinan tangan, seperti alat tulis, manik-manik, perhiasan, gelang, kalung, dan berbagai kerajinan tangan lainnya.

  1. Konten Unboxing
Photo by mahabis footwear on Unsplash

Salah satu tipe konten yang sering dijumpai di platform media sosial TikTok adalah konten unboxing. Ide konten yang satu ini cukup menarik bagi para audiens TikTok. Saat ini, ada banyak pembuat konten yang membuat konten unboxing setiap mereka membeli barang.

Tipe tren TikTok konten ini dimaksudkan untuk memberikan gambaran langsung kepada audiens saat mereka membeli produk tertentu. Sehingga mereka dapat tahu gambaran mengenai produk saat mereka membeli nantinya.

Baca Juga: 10 Lagu Patah Hati Di TikTok, Bikin Makin Galau!

  1. Tips dan Trik
Photo by David Emrich on Unsplash

Konten tips dan trik sudah pasti menjadi salah satu ide konten yang cukup menarik bagi para audiens TikTok. Ada banyak jenis konten tips dan trik yang dapat kamu temui di TikTok, seperti tips dan trik produk kecantikan, barang elektronik, hingga dunia pendidikan dan pekerjaan.

Jenis konten yang satu ini dapat dengan mudah diterima oleh para audiens TikTok. Baik dari kalangan muda hingga tua, pria maupun wanita, semua menyukai tipe konten yang satu ini. Terlebih jika kamu memberikan konten tips dan trik yang relate bagi para audiens.

  1. Tutorial
Photo by Markus Winkler on Unsplash

Terakhir, bagi kamu yang suka memberikan pengetahuan kepada audiens, tipe konten tutorial dapat menjadi tipe konten yang pas untuk kamu. Konten yang satu ini dapat berisikan edukasi yang berkaitan dengan sebuah produk yang pastinya berguna bagi para audiens.

Sama seperti konten tips dan trik, konten tutorial dapat dengan mudah diterima oleh para audiens TikTok. Hal ini dikarenakan tipe konten ini cukup ringan, mudah untuk diikuti, dan menghibur para audiensnya.

Itulah kira-kira 5 ide konten TikTok menarik dan kreatif yang dapat kamu ikuti. Ide konten ini dapat membantu kamu mendapatkan peluang lebih untuk bisa masuk ke laman FYP dan membuatmu menjadi seorang influencer.

Ingin jadi seorang influencer tapi belum pede karena jumlah followers-mu masih sedikit? Tenang, kamu bisa tetap menjadi seorang nano dan micro influencer di Partipost, meskipun jumlah followers-mu masih sedikit, lho.

Partipost merupakan salah satu platform influencer marketing yang telah dipercaya lebih dari 3.500 brand untuk kebutuhan campaign mereka. Platform yang satu ini telah memiliki 900.000+ influencer se-Asia Tenggara.

Yuk, daftarkan dirimu segera di Partipost melalui aplikasinya yang dapat kamu download melalui Appstore ataupun Playstore di gadget kamu. Nikmati berbagai benefit menarik untuk kamu dari Partipost, sekarang juga!

Download Partipost