Blog
Artikel

Tips Bikin Konten Video yang Berkualitas

Vanessa
February 4, 2023
August 13, 2024
Tips Bikin Konten Video yang Berkualitas

Saat ini, konten video sangat banyak diminati, bahkan bisa dikatakan lebih daripada konten foto. Platform media sosial seperti Instagram dan TikTok mengedepankan video sebagai format utama konten mereka. Tentunya, para influencer pun harus mempertajam skill mereka dalam membuat video agar tak ketinggalan dan dapat semakin meningkatkan personal branding mereka di mata followers dan brand.

Jika dulunya konten video dianggap hanya bisa dibuat oleh videografer profesional dengan kamera dan software editing yang rumit, kini siapapun bisa membuat konten video berkualitas. Ditunjang berbagai aplikasi mobile yang user-friendly, bahkan efek, filter, dan sound langsung dari Instagram atau TikTok, membuat video jadi semakin mudah. Namun, tetap ada panduan yang perlu kamu ikuti agar video kamu menarik dan berkualitas. Yuk, simak di bawah ini!

  1. Punya konsep yang jelas dan tersusun rapi
Source: Freepik

Sebelum mulai membuat video, kamu perlu memiliki konsep yang jelas dan rapi. Apa inti atau tema dari video kamu? Apakah sebuah video review, tips, a day in my life, tutorial, dance? Meski video kamu berdurasi singkat, kamu tetap harus merencanakan apa yang akan kamu tampilkan di awal, isi, dan akhir video kamu. Dengan begitu, kamu juga akan lebih hemat waktu saat menggarap videonya.

Baca juga: 5 Kesalahan yang Perlu Dihindari Influencer Saat Membuat Konten

  1. Hindari take video di tempat yang gelap

Jika konsep kamu sudah matang, kamu tentu tidak mau kan video kamu jadi kurang engagement karena gambarnya kurang jelas atau low quality? Jadi, pastikan kamu memilih lokasi yang tepat untuk take video, di tempat yang terang sehingga gambar bisa terambil dengan jelas. Jika memungkinkan, gunakan cahaya alami dari matahari, namun jika tidak, kamu bisa menggunakan ring light atau pencahayaan lainnya.

  1. Pilih font yang mudah dibaca dan buat teks sesingkat mungkin
Source: Rocketstock

Apa video kamu akan memiliki teks? Jika ya, pastikan kamu memilih font yang mudah dibaca sehingga audiens bisa mengerti isi video kamu dengan lebih mudah. Kemudian, kamu tidak perlu menulis teks yang terlalu panjang, apalagi sampai memenuhi layar. Misalnya, jika membuat video tutorial, kamu tidak perlu menjabarkan semua step kamu dalam teks. Cukup buat kalimat singkat untuk merangkum setiap step, dan tunjukkan selengkapnya melalui adegan yang kamu take.

Baca juga: 13 Aplikasi Edit Video Hp Android Gratis, Cocok buat Bikin Vlog

  1. Pastikan suara terdengar jelas

Selain gambar, pastikan juga kalau audio atau suara kamu terdengar jelas, khususnya jika di video kamu terdapat penjelasan. Jika kamu review produk, kamu tentu ingin audiens menangkap kelebihan dan manfaat produk yang sudah kamu jelaskan. Rekamlah video di tempat yang tenang tanpa adanya gangguan background noise seperti suara transportasi, televisi, dan lain-lain.

  1. Perhatikan perkembangan tren 
Source: Freepik

Terakhir, agar video kamu tetap up to date dan relevan, jangan lupa perhatikan perkembangan tren ya! Jika kamu suka membuat video dance challenge, sering-sering scrolling TikTok untuk tahu dance jenis apa yang sedang hits. Sama halnya dengan video review, simaklah style video review yang sedang banyak digunakan di media sosial, dan jadikan sebagai inspirasi untuk memperkaya konten video kamu.


Semoga tips di atas bermanfaat untuk membuat konten video kamu semakin berkualitas! Jika kamu suka upload video di media sosial, kamu bisa lho menggunakan hobi kamu sebagai sumber cuan tambahan! Yuk bergabung di Partipost, aplikasi yang menghubungkan kamu dengan brand yang sedang mengadakan campaign. Daftarkan diri kamu untuk ikut campaign, posting kontennya, dan dapatkan reward-nya! Sudah ada 900.000+ influencer di Asia Tenggara yang tergabung di Partipost. Kini giliran kamu!

Download Partipost